Wartahot.com, News – Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan Ade Armando dianiaya oleh massa yang ikut aksi mahasiswa 11 April 2022.
Penggiat sosial media itu mendapat kekerayaan karena Ade Armando dipukul dan diinjak oleh massa. Dalam pengeroyokan dan penganiayaan itu, polisi menyebut bukan mahasiswa pelakunya.
“Yang bersangkutan dipukul, diinjak, terluka di kepala. Kondisi Ade Armando cukup memprihatinkan beliau terluka di kepala,” kata Kapolda saat konferensi pers di Gedung DPR, Senin (11/4/2022).
Dengan adanya pengeroyokan terhadap Ade Armando, petugas langsung berupaya melakukan penyelamatan.
“Kami melakukan tindakan-tindakan terukur untuk menyelamatkan nyawa yang bersangkutan,” ujarnya.
Namun, saat mengevakuasi Ade Armando. Anggota kepolisian juga terkena pukulan dari kelompok massa yang ada dikumpulan aksi mahasiswa.
“Saat anggota kami melakukan evakuasi, massa non mahasiswa bertambah beringas, menyerang anggota sehingga 6 anggota kami yang lakukan evakuasi terluka,” ujarnya.
0 comments