Wartahot.com, News – Budi Gunadi Sadikin selaku Menteri Kesehatan RI meminta para kepada daerah, Bupati, Walikota dan Gubernur segera memvaksinasi warga lansia.
Dalam Konferensi Pers Kesiapan Gelombang Ketiga Covid-19 di channel YouTube Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kamis (27/1/2022), Menkes ingin tak banyak korban covid 19.
“Pengamatan kita mengenai pola penyebaran Omicron akan dimulai di Jakarta dulu, kemudian bergeser ke Jawa Barat dan Banten, menuju ke Jawa Timur, Bali, Jawa Tengah, dan Yogyakarta,” ujar Menkes Budi Gunadi Sadikin.
“Kira-kira urutannya seperti itu kalau melihat pola penyebaran dari Genome Sequencing (WGS),” sambungnya.
Budi menambahkan bahwa pemerintah agak beruntung karena tingkat vaksinasi Lansia di Jakarta cukup tinggi. Sehingga bisa menjadi medan perang pertama dan paling siap dibandingkan dengan wilayah lainnya di Indonesia.
“Sehingga kita bisa menguji strategi kita seperti apa. Saya berharap bahwa untuk daerah lain yang masih rendah, itu harus dibantu untuk dipercepat vaksinnya,” ujarnya.
“Saya terus menjaga komunikasi dengan Kapolri untuk membantu vaksinasi di daerah terpencil agar bisa difokuskan kepada Lansia,” pungkasnya.
3 comments