Wartahot.com, News – Immanuel Ebenezer selaku ketua umum Jokowi Mania (Joman) mengatakan bahwa menolak adanya wacana Jokowi menjadi Calon Wakil Presiden (Cawapres).
Ketum Joman memaparkan bahwa Jokowi akan lebih terhormat jika mendukung Anies Baswedan ketimbang maju sebagai RI 2.
Kepada awak media, Immanuel mengatakan. “Lebih terhormat Pak Jokowi mendukung Anies Baswedan dari pada dia jadi wapres,” katanya saat dihubungi awak media, Jumat 16 September 2022.
“Lebih terhormat Jokowi mendukung Habib Rizieq daripada dia tiga periode. Lebih terhormat dukung Anies saja demi demokrasi Indonesia,” ujarnya.
Immanuel menambahkan menjadi cawapres adalah menghina demokrasi dan Jokowi secara pribadi. Tak hanya itu, penolakan sebagai cawapres ini lantaran kontras dengan konstitusi.
Noel begitu disapa menegaskan bahwa ada banyak pihak yang ingin menjerumuskan Jokowi.
Oleh sebab itu, wacana tersebut menurutnya perlu ditolak dan dilawan.
“Saya yakin orang ini selain menjerumuskan, ingin mempermalukan Presiden Jokowi. Saya sangat yakin 1.000 persen,” tegasnya
Dengan begitu, jika Jokowi tegas mendukung calon presiden lain. Bahkan, sekalipun tokoh oposisi pada pemerintah saat ini.
“Lebih terhormat Pak Jokowi mendukung Anies Baswedan daripada dia jadi wapres,” ujar Immanuel.